salah satu ingatanku tentang hidup adalah ingatan tentang orang-orang di sekelilingku yang "kecanduan" ng-game... :p.. kalau kalian bilang maksa, rasanya tidak juga....
bukankah:
“Hidup di dunia ini, tak lain hanya kesenangan dan permainan....".(Q.S Al-Ankabut: 64)
jadi bukankah hidup di dunia ini adalah tentang kesenangan dan permainan?
bukankah dunia memang tempat bermain?
bukankah dunia memang tempat bermain?
jika hidup hanya untuk dunia saja, tanpa ikatan dengan apa yang ada setelahnya, tentulah dominan manusia akan terperangkap dalam kesia-siaan menghabiskan "jatah" hidup untuk bermain, mencari kesenangan duniawi, termasuk mungkin ng-game seharian.
sayangnya, hidup kita tidak cuma di dunia, kawan... karena ayat di atas masih berlanjut...
sayangnya, hidup kita tidak cuma di dunia, kawan... karena ayat di atas masih berlanjut...
"...Sesungguhnya kampung akhirat, itulah kehidupan yang sebenarnya. Jika mereka mengetahui.” (Q.S Al-Ankabut: 64)
jika kita mengetahui....
bahwa hidup adalah merasa, andai hidup berarti ada, maka kita tidak hanya akan hidup di dunia, tapi juga di akhirat. dan bukankah antara kehidupan di dunia dan akhirat hanya dibatasi oleh selembar batas tipis bernama kematian? yang bahkan tidak kita tahu kapan kita akan mencapai batas itu?
rasanya tak perlu bertanya pada guru matematika kita, berapa perbandingan hidup di dunia yang hanya beberapa puluh tahun dibandingkan dengan kehidupan akhirat yang tak hingga? yups! jawabannya mendekati nol!!!...
betapa tidak berartinya waktu hidup di dunia dibandingkan dengan kehidupan di akhirat kelak...tapi kenapa justru hidup yang beberapa puluh tahun ini menjadi penentu bagi jatah hidup tanpa batas kita di tempat pulang kita yang hakiki?...
maka sungguh terlalu besar taruhan yang kita lakukan kawan, jika kita masih menyia-nyiakan waktu penentuan kita, mengisinya dengan terlarut dan terlena dalam permainan mencari kesenangan duniawi.... sedikit jatah waktu kita menyiapkan bekal dalam perjalanan pulang kita...
(semoga menjadi pengingat bagi diri....)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar